GBNEWS, BUNGO - Bupati Bungo H Mashuri membuka Forum Lintas Perangkat Daerah dalam rangka Rencana Pembangunan Pemerintah Kabupaten (RKPK) tahun 2024 di Aula Cempaka kuning, Kantor Bappeda, Selasa (07/03/2022)
kegiatan Forum Lintas Perangkat Daerah ini dihadiri oleh seluruh Perangkat Daerah yang nantinya akan memaparkan Rencana Kerja masing-masing Perangkat Daerah ditahun 2024. Maksud pelaksanaan Forum Lintas Perangkat Daerah ini adalah untuk memenuhi tahapan penyusunan Rencana kerja Perangkat Daerah Tahun 2024 sebagaimana amanat ketentuan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017
Disamping itu, kegiatan ini juga dimaksudkan sebagai sarana komunikasi interaktif dan dialog membangun antara seluruh pemangku kepentingan pembangunan Kabupaten Bungo.
Tujuan pelaksanaan Forum Lintas Perangkat Daerah Kabupaten Bungo ini adalah untuk mendapatkan saran masukan dari segenap peserta dalam rangka penyusunan Rencana kerja Perangkat Daerah Tahun 2024.
Bupati Bungo H Mashuri saat di wawancarai Oleh awak media mengatakan pelaksanaan kegiatan forum lintas perangkat daerah ini Amanah dariundang-undang nomor 25 tahun 2004 tentang perancanaan pembangunan nasional dan daerah.
" Ada beberapa tahapan yang kita lakukan mulai dari Musrenbang tingkat Desa kemudian di lanjutkan dengan Musrenbang tingkat Kecamatan yang telah diusulkan oleh masyarakat,"Ujar Bupati.
Bupati mengatakan pada tahun 2024 untuk tahun 2024 mendatang ada beberapa kegiatan yang fokus untuk dikerjakan, diantaranya
1. Fokus infrastruktur yang berkelanjutan yang berhubungan dengan Kecamatan.
2.Fokus peningkatan ekonomi kreatif, baik itu di sektor pertanian, peternakan, perkebunan, UMKM
"kedepan kita harus beralih UMKM kita menuju UMKM berbasis digital,"Kata Bupati.
Bupati berharap agar semuanya memahami tentang keuangan untuk di tahun 2024, karena kondisi keuangan terbatas, dikarenakan ada beberapa kegiatan seperti pemilu, maupun kegiatan di tingkat nasional.(Ary)