Rapat yang di pimpin wakil bupati bungo |
Gema BungoFM, Muara Bungo (01/03) – Mitra muda, Wakil Bupati Bungo H. SAFRUDIN DWI APRIYANTO, S.Pd memimpin Rapat bersama PT. SAL, ketua DPRD Bungo, Staf ahli Bupati, Camat Pelepat yang berada di Kuamang Kuning. untuk mencari solusi tentang kerusakan ruas Jalan Bungo arah Kuamang Kuning yang dilalui oleh kendaraan berkapasitas berat. Senin (01/03) pukul 09.30 WIB di Ruang Kerja Wakil Bupati Bungo.
Rapat tersebut membahas tentang
Perbaikan dan Anggaran dana yang akan di kucurkan untuk memperbaiki kerusakan Ruas
Jalan Bungo arah Kuamang Kuning yang selalu menjadi langganan tiap tahunnya karena
ruas jalan tersebut di lalui kendaraan dari PT.SAL yang membawa muatan lebih
dari 25 Ton
“kita adakan
rapat agar kedepannya seluruh kendaraan sawit dialihkan ke jalan logging, dan
selama ini jalan tersebut untuk perawatannya dilakukan oleh PT SAL," kata
wakil bupati
rapat di ruang kerja wakil bupati bungo
|
Wakil bupati
juga menambahkan untuk kedepannya bukan hanya PT SAL saja yang ikut merawat
jalan tersebut, tapi semua perusahaan yang ada di kecamatan Pelepat dan
kecamatan Pelepat Ilir harus ikut berkontribusi dengan perawatan jalan
Sementara
Itu Kepada Dinas PUPR Bungo Thamrin,ST.,MT menyampaikan bahwa dirinya sudah
menyiapkan anggaran untuk memperbaiki jalan dari Simpang Bandara Hingga Ke
Kuamang sebesar Rp.7 Milyar.
"Dengan
anggaran 7 Milyar tersebut mudah-mudahan jalan itu sendiri akan awet, dan semua
angkutan sawit akan kita alihkan ke jalan logging,"ucap Thamrin
(Ndy)