Notification

×

Indeks Berita

Bupati Bungo Menindaklanjuti Hasil Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam Kesiapan Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442H

Jumat, 23 April 2021 | 14:38 WIB Last Updated 2021-04-27T05:34:02Z

                

Gema BungoFM(23/04) -Mitra muda, Bupati dan Wakil Bupati Bungo HAMAS - APRI menindaklanjuti hasil Rapat Koordinasi Lintas Sektoral kesiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 H / 2021 M pada pandemi Covid-19 antar Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dan Surat Edaran Gubernur Jambi Nomor s-100/898/DP3AP2-4.3/IV/2021 tanggal 19 April 2021 tentang tindak lanjut Instruksi Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia tentang Perpanjangan PPKM dan mengoptimalkan posko penanganan Covid-19, di Ruang Utama Kantor Bupati Bungo, Jum'at  (23/4/2021)pagi.

Yang dihadiri oleh Unsur Forkompinda Pemerintah Kabupaten Bungo, Sekretaris Daerah Kabupaten Bungo serta Kepala OPD yang ada dilingkup Pemerintah Kabupaten Bungo.

unsur forkompinda

Bupati Bungo  H. Mashuri, S.P., M.E menyampaikan kasus covid-19 di provinsi jambi pada tahun 2021 mengalami peningkatan sebelumnya ada beberapa titik/zona kuning di provinsi jambi dan sekarang meningkat menjadi zona orange.

“Di provinsi jambi Tinggal 3 kabupaten yang masi zona kuning selebihnya sudah di zona orange termasuk Kabupaten Bungo ini dan di setiap kota Hampir seluruh rumah sakit penuh dengan Kasus Covid-19, dalam Bulan ramadhan kita diperkenankan untuk sholat berjamaah dengan syarat di setiap masjid harus menyiapkan tempat cuci tangan, handsanitizer,menjaga jarak dan membawa masker”himbau Bupati bungo

Mengenai surat edaran gubernur jambi nantinya akan di tindak lanjuti, Dalam Melakukan larangan mudik pada tanggal 22 april 2021 di karenakan Banyaknya masyarakat yang mudik sebelum tanggal 6 april 2021 Sehingga akan terjadinya kerumunan dan rawan akan terpaparnya covid-19.

Larangan mudik ini Bertujuan untuk menekan angka kasus posistif covid-19 dan Agar masyarakat Bisa serius dalam menghadapi covid-19.

    Jelang Idul Fitri Pemda bungo akan melakukan Apel siaga sesuai arahan gubernur jambi untuk Menindak lanjuti  dan akan ada Posko-Posko penanganan Covid-19 di sekitar wilayah yang sering terjadinya Keramaian dan posko di perbatasan antar kabupaten. Instruksi kemendagri nomor 9 tahun 2021 ada tambahan 5 provinsi yang menerapkan PPKM Berbasis micro yaitu sumatra barat, jambi, kepulauan bangka belitung, lampung dan kalimantan Barat.

Kapolres Bungo dan Dandim 0416/Bute Kabupaten Bungo

    Kapolres Bungo AKBP Mukhammad Lutfi
Menyampaikan saat libur Panjang  kasus covid-19 mengalami kenaikan ,pada saat libur idul fitri mengalami kenaikan kasus positif  60% - 63%, kemudian libur Kemerdekaan RI juga mengalami kenaikan.

Ada 6 Point penting kegiatan dalam menekan kembali angka kasus covid 19 selama bulan Ramadhan

1.     1. Mengaktifkan Gugus tugas kabupaten bungo

2.      2. Melakukan Apel bersama

3.      3. Mengecek dan mengaktifkan kembali posko-posko kesehatan di desa

4.      4. Membatasi diri dari keramaian (Isolasi mandiri)

5.      5. Membuat sistem laporan untuk meminimalisir jumlah terkonfirmasi positif dan korban meninggal            Akibat covid-19

6.      6. Melakukan Vaksin

×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada