Notification

×

Indeks Berita

1,5 TAHUN HIBERNASI AKIBAT COVID-19,BANDARA MUARA BUNGO KEMBALI BEROPERASI MULAI BESOK!!!!

Kamis, 02 Desember 2021 | 11:55 WIB Last Updated 2021-12-02T12:40:35Z

 



LPPL Radio Gema BungoFM, Muara Bungo (02/12) Mitra Muda – Bandara Muara Bungo Kembali beroperasi mulai besok 03 Desember 2021, Persiapan untuk lakukan operasional Kembali di lakukan oleh maskapai Nam Air, yang sebelum pandemi covid-19 sudah lakukan penerbangan di bandara udara Muara Bungo. 


Untuk semetara waktu ada dua alternatif rute penerbangan yang nantinya akan aktif, Jakarta-Muara bungo pukul (14.40) Muara bungo-Jakarta pukul (16.45) untuk frekuensi penerbangan dua kali dalam satu minggu hari senin dan hari jum’at

 

Station manager Nam Air Muara Bungo Faizal Arifin menyampaikan, dalam persiapan operasional Kembali Bandra Muara Bungo pihaknya sudah sangat siap,serta untuk ketersedian tiket keberangkatan juga telah tersedia di berbagai tempat penjualan agen hingga Traveloka.

 


“untuk harga tiket resmi mulai dari Rp.900.000-, - Rp.1000.000-, sedangkan pesawat Nam air Boeing  737-300 bisa mengangkut 120 penumpang” ungkap Faizal

 

Antusias masyarakat bungo untuk penerbangan ke Jakarta sudah banyak peminatnya dalam minggu terakhir ini untuk penumpang di perkirakan sudah mencapai 50%

 

Dan beliau juga berharap dengan kembalinya bandara Muara Bungo beroperasi dapat meningkatkan perekonomian,membantu masyarakat yang sangat membutuhkan trasportasi cepat,aman,dan nyaman.

 




Sesuai dengan aturan yang berlakau masyarakat yang hendak melakukan perjalanan terlebih dahulu harus melakukan tes PCR untuk yang baru vaksin pertama dan ANTIGEN untuk yang telah melakukan vaksin kedua.




(Ndy)

×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada