Gbnews,Mitra muda-Bupati Bungo H. Mashuri,melepaskan Kontingen Pekan Olah Raga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Bungo Tahun 2022 di Wisma Alisudin Rumah Dinas Bupati Bungo, Minggu (22/05/2022)
Hadir pada kesempatan ini Sekretaris Daerah Kabupaten Bungo, Ketua DPRD Bungo, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD,Kontingen POPDA Kabupaten Bungo
Zainuddin Plt. Kepala dinas pemuda olahraga dan pariwisata (Disporapar) menyampaikan laporan pelepasan kontingen Pekan Olah Raga Pelajar Daerah Kabupaten Bungo yang diselenggarakan dari tanggal 23-27 mei 2022 yang bertempat di kota jambi
" ada 8 Cabang olahraga yang dipertandingkan,dan Kabupaten Bungo mengirimkan 4 Cabang Olah Raga yaitu Bola Kaki, Bola Volly, Takraw, dan Pencak Silat dengan jumlah peserta 74 orang, acara pembukaan di kota jambi tanggal 23 mei 2022 jam 09.00 wib,
Selanjutnya saya mohon kepada Bapak Bupati Bungo untuk memberikan sambutan dan pengarahan sekaligus melepas secara resmi Kontingen Kabupaten Bungo"ucap Zainuddin
Bupati Bungo,H.Mashuri menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para Atlit Pelajar Daerah Kabupaten Bungo yang akan mengikuti POPDA Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2022
"Apresiasi patut saya berikan,mengingat di tengah pandemi Covid 19 yang sepenuhnya belum berakhir, para Atlit Pelajar Daerah Kabupaten Bungo masih dapat mengikuti kompetisi dalam rangka mengharumkan nama daerah di tingkat Provinsi Jambi"tuturnya
Bupati Bungo jugo mengapresiasi kepada jajaran pembina dan pelatih yang telah berjuang dalam melaksanakan pembinaan dan pelatihan kepada para Atlit Pelajar Daerah Kabupaten Bungo sehingga memiliki peluang untuk berkompetisi di ajang POPDA Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2022.
"Kita semua tentu berharap, Agar Para Atlit Pelajar Daerah Kabupaten Bungo dapat menunjukkan prestasi terbaiknya,dengan senantiasa menjujung tinggi Sportivitas dan sikap bermain bersih di setiap pertandingan yang dimainkan"tutup bupati
(Ary)