Notification

×

Indeks Berita

Imbas kenaikan BBM,Ongkos travel Bungo-jambi Naik hingga 30%

Selasa, 06 September 2022 | 11:35 WIB Last Updated 2022-09-06T04:36:52Z

Gbnews,Bungo–kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi,ternyata sangat berdampak terhadap tarif jasa angkutan umum.

Salah satu yang menaikkan ongkosnya adalah angkutan umum darat(travel),sejumlah travel Bungo-jambi mulai menaikkan ongkosnya hingga 30% dari Ongkos normal


Sebelumnya tarif ongkos travel Bungo-jambi berada di kisaran 100.000-140.000,namun kini sejumlah travel terpaksa menaikkan ongkosnya hingga 30%,hal ini disebabkan kenaikan harga BBM dan suku cadang mobil travel


"Semenjak harga BBM resmi naik,kami dari pihak travel terpaksa ikut menaikkan tarif jasa angkutan,Sekarang harga dari suku cadang juga ikutan naik"ujar Syahrial,salah satu sopir travel di Bungo kepada reporter Gema Bungo,Selasa(06/09/2022)


Dirinya menambahkan semenjak kenaikan harga BBM omset travel nya juga mulai berkurang


"Kalau masalah omset pasti berkurang, kami meminta kepada pemerintah untuk meninjau ulang kebijakan menaikkan harga BBM,Karena dampaknya itu nanti pasti sangat banyak,dan masyarakat pun untuk memakai transportasi itu mereka sudah mikir-mikir karena tarifnya sudah naik," tutupnya.

(Ary)

×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada