Notification

×

Indeks Berita

Dibuka oleh Sekda, Dinas TPH&Bun Bungo gelar Sosialisasi peremajaan sawit

Kamis, 25 Mei 2023 | 13:47 WIB Last Updated 2023-05-25T12:03:10Z

Kepala dinas TPH&Bun Muhammad Hasbi saat menyampaikan sambutannya. Foto : gemabungofm.com / Ary


GBNEWS, BUNGO - Bertempat di balroom hotel semagi, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bungo menggelar sosialisasi peremajaan kelapa sawit pekebun dalam kerangka pendanaan Badan pengelola dana perkebunan kelapa sawit (BPDPKS), Kamis (25/05/2023)


Kegiatan Sosialisasi ini dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bungo  Mursidi. diikuti 60 peserta yang terdiri dari pengurus kelembagaan pekebun sebanyak 20 orang, Datuk rio 9 orang, instansi terkait 6 orang, petugas pendamping pengusulan 7 orang, petugas pendamping kemajuan fisik 4 orang dan tim pksp kabupaten Bungo sebanyak 4 orang.


Kegiatan Sosialisasi tersebut menghadirkan narasumber dari tim PKSP Kabupaten Bungo, UPTD kphp Bungo dan dari kantor Pertanahan kabupaten Bungo. 


Muhammad Hasbi, kepala dinas TPH&Bun kabupaten Bungo mengatakan bahwa pada tahun 2023 ini target peremajaan sawit di kabupaten Bungo seluas 1.000 Hektar. 


" Target kita pada tahun 2023 ini ada seluas 1.000 hektar untuk peremajaan kelapa sawit, dengan sebaran calon lokasi berada di 6 kecamatan, yaitu kecamatan jujuhan, pelepat, pelepat Ilir,limbur lubuk mengkuang, batin II Babeko, Bathin III Ulu, dan Rantau pandan," Ucap Hasbi


Lebih lanjut Hasbi mengatakan dengan terbitnya peraturan menteri pertanian nomor 03 tahun 2022 yang menjadi dasar dalam pelaksanaan peremajaan sawit pekebun. Maka kegiatan Sosialisasi ini menjadi hal penting agar kegiatan peremajaan dari tahap pengusulan, pelaksanaan hingga monitoring dan evaluasi dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan sesuai yang diharapkan.(Ary)



×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada