Notification

×

Indeks Berita

Wabup Apri apresiasi kegiatan launching inovasi oleh TPPS Bungo

Selasa, 25 Juli 2023 | 13:13 WIB Last Updated 2023-07-25T07:44:33Z

Pemotongan pita oleh Wabup Bungo dan Ketua TP-PKK. Foto : gemabungofm.com 


GBNEWS, BUNGO - Dalam rangka menurunkan angka stunting di Kabupaten Bungo, Pemerintah kabupaten Bungo bersama tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) mengadakan launching inovasi tahun 2023. Selasa (25/07)


Selain mengadakan launching, pemkab Bungo juga mengadakan lomba kreasi dan inovasi pmt berupa kudapan berbahan lokal pangan yang diikuti oleh puskesmas se-kabupaten Bungo.

Kegiatan yang digelar di kantor dinas kesehatan Bungo ini, dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Bungo yang juga menjabat sebagai ketua TPPS, Ketua TP-PKK Kabupaten Bungo, Kepala dinas kesehatan Provinsi Jambi, kepala OPD dan unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda).

Ada beberapa inovasi dari TPPS Bungo yang diluncurkan dalam kegiatan tersebut, diantaranya kartu Bungo Sehat (KBS), Halodoks lidia, dan makanan yang berbahan lokal untuk balita atau Ibu hamil yang beresiko stunting.

Wakil Bupati Bungo H.Safrudin Dwi Aprianto dalam wawancaranya memberikan apresiasi kepada TPPS Bungo yang telah meluncurkan beberapa inovasi dan program untuk
menurunkan angka stunting.

"Kita ketahui bersama terakhir angka stunting di Kabupaten Bungo itu 15,04%, tentu kita berharap dengan diadakannya kegiatan ini dan meluncurkan program inovasi dapat menurunkan angka stunting," Ucap Wabup.

Wabup juga memberikan apresiasi kepada seluruh puskesmas yang telah menampilkan inovasi tentang pmt pangan lokal untuk dikonsumsi ibu hamil dan balita yang beresiko kena stunting

" harapannya pmt pangan lokal yang hari ini ditampilkan oleh ibu-ibu puskesmas dapat di produksikan untuk ibu hamil dan balita, kedepannya kita akan mensupport langsung dan kita juga meminta kepada para Datuk Rio (kepala desa) untuk mengalokasikan Dana desanya untuk pmt pangan lokal," Pungkasnya.

Di kesempatan yang sama, kepala dinas kesehatan kabupaten Bungo, dr. Safarudin mattondang mengatakan bahwa Dinas kesehatan bersama TPPS telah melaksanakan berbagai kegiatan untuk menurunkan angka stunting, dimulai dari Sosialisasi hingga memberikan gizi kepada balita yang terkena Stunting

"Berdasarkan hasil survei dari status gizi Indonesia pada tahun 2021, angka stunting di Kabupaten Bungo berada di 22,9 %, dan pada tahun 2022 pemerintah kabupaten Bungo berhasil menunurunkan angka stunting hingga berada di angka 15,04%, kita yakin pada akhir 2023 nanti, kita bisa menurunkan angka stunting hingga berada di angka 12.00 %." Tutupnya.







Reporter : Ary
×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada