Bupati Bungo H.Mashuri. foto : gemabungofm.com/Ary
GBNEWS, BUNGO - Pemerintah Kabupaten Bungo menggelar peringatan Nuzulul Quran yang didahului dengan pelaksanaan sholat Isya dan taraweh berjama'ah, bertempat di Masjid Agung Al-Mubarok, Rabu (27/03/2024) Malam.
Peringatan Nuzulul Quran menampilkan penceramah Ustadz Jonika Amdodi. Hadir dalam kesempatan tersebut, Bupati Bungo H.Mashuri, Wakil Bupati H.Safrudin Dwi Apriyanto, Forkompimda Kabupaten Bungo, sejumlah pejabat Pemkab Bungo serta kaum muslimin dan muslimat Kabupaten Bungo.
Bupati Bungo terlihat mengenakan Peci warna putih dipadu dengan baju muslim berwarna hitam. Pada peringatan Nuzulul Quran kali ini, Bupati mengingatkan seluruh umat islam lebih bersemangat untuk beribadah dan membaca Al-Qur'an
dalam kesempatan tersebut Bupati juga menyampaikan, peringatan Nuzulul Quran harus menjadi momentum untuk mengingatkan agar selalu memegang teguh Al Quran sebagai pedoman dan tuntunan dalam hidup
" umat Islam wajib membaca dan memahami ayat-ayat Allah, baik ayat yang termaktub dalam Al Quran maupun ayat-ayat yang terbentang luas di jagad raya ini." Kata Bupati
Bupati juga mengajak, segenap kaum muslimin dan muslimat Kabupaten Bungo untuk menjadikan Al Quran sebagai landasan keimanan dan landasan moral, baik dalam kehidupan pribadi, kehidupan keluarga, maupun kehidupan masyarakat.
" Kebesaran dan keberhasilan Nabi Muhammad SAW dalam membangun masyarakat yang maju dan ketentuannya adalah konsistensi beliau yang terus berpegang teguh pada Al Quran sebagai landasan keimanan, landasan landasan moral dan perilaku," ujar Bupati.
Reporter : Ary