Notification

×

Indeks Berita

Bangun Pusat Data, Diskominfo Bungo Gelar Rakor Bersama OPD

Kamis, 25 Juli 2024 | 12:28 WIB Last Updated 2024-07-25T05:59:52Z
Rakor Satu Data Indonesia oleh Dinas Kominfo Kabupaten Bungo, Foto: gemabungofm.com/Ary 


GBNEWS, Muara Bungo - Wujudkan Satu Data Indonesia, Pemerintah Kabupaten Bungo melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosandi) Menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Bersama Perangkat daerah Se-Kabupaten Bungo, di Aula Bappeda, Kamis (25/07/2024).


Kegiatan ini dibuka Oleh Staf Ahli Bupati, Yos Army, serta turut dihadiri Kepala Bappeda Kabupaten Bungo, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Bungo dan Kepala Dinas Kominfo dan Persandian.


Kepala Bidang Statistik Persandian, Dinas Kominfo Kabupaten Bungo, Indrayani,  Menyampaikan sesuai dengan Perpres No. 39 Tahun 2019 tentang satu data Indonesia, maka kegiatan ini perlu dilakukan untuk menciptakan data berkualitas, mudah diakses, dan dapat dibagipakaikan antar instansi pusat serta daerah, dimana semua data sektoral milik Pemerintah Kabupaten Bungo dapat dipublikasikan melalui Portal Satu Data.

Kabid Statistik dan Persandian, Indrayani.



" Sejak dikeluarkannya Perbup Nomor 28 Tahun 2023 tentang Penyelenggaraaan satu data Indonesia, Pemerintah Kabupaten Bungo berkomitmen untuk melaksanakan aturan tersebut, selain untuk memudahkan akses sinkronisasi data, tujuan lain ialah untuk meningkatkan nilai indeks pembangunan statistik Kabupaten Bungo," Ujar Indrayani. 

Rakor yang mengusung Tema " Optimalisasi Pengelolaan Data Statistik Sektoral Tahun 2024 " ini menghadirkan Narasumber Kepala BPS Kabupaten Bungo, Ardiansyah dan Kepala Bidang Ekonomi Bappeda Kabupaten Bungo, Dr. Auri adham Putro.


Reporter : Ary 





×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada